Sukses, BPC Gelar Berhalal Bihalal

MARELAN - Dalam rangka  mempererat hubungan tali silaturahmi, organisasi Belawan Pers Club (BPC) menggelar acara Halal Bihalal.

Halal Bihalal dilaksanakan di rumah Ketua BPC, Syahrial Efendi Damanik di Jalan Rahmadbuddin Gang Delima, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, berlangsung meriah dan dihadiri oleh ratusan undangan. Sabtu kemarin (22/06/2019)

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis SH MH yang diwakili oleh Kasat Lantas AKP MH Sitorus SH dan Iptu Hairil Ambri SH turut hadir.

Ketua BPC, Syahrial Efendi Damanik berdialog santai dengan Kasat Lantas Polres Pelabuhan Belawan di acara Halal Bihalal BPC.

Dalam kata sambutannya, Ketua BPC mengucapkan selamat datang dan terima kasih. "Saya ucapkan selamat datang kepada para undangan dan terima kasih telah bersedia datang ke undangan kami ini", kata Damanik.

Selanjutnya Ketua BPC yang akrab disapa Manik ini mengatakan bahwa wartawan harus kompak dan bersatu agar disegani pejabat, "Kita para wartawan ini sebenarnya masih banyak yang tidak disukai para pejabat, oleh karena itu marilah kita bersatu agar dihargai orang lain khususnya para pejabat", demikian Manik.

Manik juga mengatakan bahwa acara Halal Bihalal tersebut sebelumnya hanya mau dibuat biasa-biasa aja tapi karena besarnya dorongan dari anggota maka dibuat besar pakai kibot yang langsung di mainkan kru wartawan juga yaitu Boim.

Sementara itu, Penasehat BPC, Drs Lili Popo SH dalam amanatnya mengatakan salut dengan Ketua Manik yang telah membuat acara Halal Bihalal.

"Dengan digelarnya acara ini saya acungkan jempol sama ketua karena organisasi BPC baru seumur jagung sudah bisa buat acara halal bihalal. Sukses selalu", ujar Penasehat BPC, Lili Popo.

Selanjutnya Lili Popo mengatakan, Misi saya kalau bisa semua wartawan bisa bersertifikat, yang kemudian doa dibawakan oleh H Budi (Jaka/Mrl).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rumah Warga di Raja.Lama Pekan Labuhan Ludes Diamuk Sijago Merah

Mujiono Terpilih Lagi Menjadi Ketua PP Kelurahan Terjun Secara Aklamasi

PUJAKETRUB Siap Dukung Menangkan Edi- Hasan Menuju Sumut 1